Seminar On Ecology

Gagasan menghidupkan semangat Adiwiyata sebagai salat satu Sekolah penggerak , SMA Van Lith mengadakan Seminar On Ecology  dengan tema “Aubade For the Earth” ( Merayakan/ memuja Bumi ) . Senin 17 Juli 2023 , usai Upacara mengawali tahun ajaran baru semua keluarga besar Van Lith mengikuti Seminar di aula sekolah. Dengan mengundang pembicara tunggal Br Johan Muijtjens FIC  asal Netherlands ( Belanda ) , dimana beliau memang konsen dan  memiliki kompetensi di bidang Lingkungan meskipun usia sudah 80 tahun namun nampak masih semangat dalam memberikan pencerahan . Seminar Ekologi kali ini tentu telah disiapkan oleh panitia yang di koordinasi oleh Ibu Yanti  dan Pak Angga keduanya mengajar Bahasa inggris. Berbeda dengan biasanya,  MC , Moderator, Mini drama   dan Pembicara all in inglish . Alexa dan Richard Alvino (Ais) kellas XI sebagai MC ,  Pak Angga sebagai Moderator , mini drama diperankan oleh 5 siswa/i kelas XI yaitu  Lintang,  Alin, Adrew, Igi dan Robert . Dan pembicara tunggal adalah Br Johan . Dalam seminar kali ini mengundang juga beberapa sekolah sekitar antara lain SMK PL Muntilan, SMA Marsudirini Muntilan, SMA Bentara Wacana, SMA PL Sedayu, SMA De Brito, SMA Seminari Mertoyudan, SMA Tarakanita Magelang, SMA Taruna Muhammadiyah, SMA N Dukun Magelang, SMA N Muntilan dan beberapa Frater di Postulan serta para Novis FIC.

Dalam Seminarnya beliau menyampaikan bahwa Bumi diandaikan seperti kekasih kita, sebab manusialah satu- satunya makhluk hidup  yang bisa mengelola bumi. Namun keberadaan semesta alam ini sering dilupakan. Bumi dikuliti diambil isinya sebanyak-banyaknya tanpa mengadakan regenerasi sumber daya alam kembali , bumi ditelantarkan bahkan diracuni . Lalu Dueeer !!!  semua kehidupan manusia ambyar saat bumi meronta-ronta dengan bencana alam karena ulah manusia , entah banjir, tanah lonsor, berbagai macam penyakit , kekeringan yang panjang  ataupun suhu bumi yang meningkat akibat global warming . Lalu bagaimana harusnya kita menyikapi bumi sebagai kekasih kita . Manusia harus merangkul kembali bumi,  sebab semesta alam punya prosesnya sendiri untuk bisa menemani kehidupan makhluk hidup. Satu orang  tak bisa  merubah dunia, namun setiap orang bisa menjadi kekasih bumi dengan melakukan hal yg benar dalam menyikapi alam. Misal memelihara tanaman dan hewan dengan benar, memilah sampah dengan benar. Mana yang masih bisa di daur ulang , mana yg harus dibuang . Penerapan  Konsep 3 R yaitu Reduce, Reuse and Recycle. Net working  atau menjalin jejaring antara pemerintah dan warga , antara Leader ( pemimpin komunitas )  dengan  bawahan pelaksananya penting sekali. Undang undang lingkungan sebagai  Frame  atau bingkai yang memberi batasan apa yang perlu dan apa yang tidak boleh dilakukan. Kesadaran manusialah yang harus menjadi Rohnya untuk memelihara isi bumi dan kelangsunganya. Itulah initi sari dari Seminar Ekologi yang disampaikan oleh Br. Johan . Jadikanlah Bumi kekasih kita . -Nik –

0 0 votes
Beri Nilai Pos
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments